Pelwis: Kultur Baru dalam Melepas Wisuda

UNY

YOGYAKARTA – Pelepasan Wisuda atau “Pelwis”, menjadi sebuah kultur baru dalam merayakan bagi Mahasiswa yang sudah selesai dalam menempuh bangku perkuliahan. Pelwis sendiri ada berbagai macam jenisnya, tetapi yang paling disorot yaitu arak-arakan.

Tentu arak-arakan ini tidak berjumlah 1-2 orang melainkan lebih dari 100 orang bahkan lebih. Bahkan tradisi ini dilakukan dari generasi ke generasi. Pasalnya, dengan adanya arak-arakan ini dapat memberikan motivasi kepada mahasiswa yang lain agar kelak cepat lulus.

Banyak kampus yang sudah mempertahankan tradisi ini, terutama Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Dalam rangka pelepasan wisuda UNY, Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa se-FISHIPOL UNY menggelar parade untuk memeriahkan pelepasan wisudawan dan wisudawati yang diselenggarakan di GOR UNY, Sabtu, 31 Agustus 2024 lalu.

Baca juga:   TIM PKM RSH UNY Berhasil Mengembangkan Platform Pembelajaran "Do and Don't"

Acara ini diawali dengan berkumpulnya Himpunan Mahasiswa seluruh Fishipol yang bertempat di Taman pancasila tepat pada pukul 10.00 WIB.

Parade ini dilakukan dengan semarak dengan diikuti oleh seluruh Himpunan Mahasiswa se-Fishipol UNY. Acara ini diawali dengan berkumpulnya seluruh delegasi Hima di Taman Pancasila yang kemudian berlatih menyanyikan Chants untuk memeriahkan arak-arakan.

Setelah seluruh persiapan siap, parade mulai berjalan menuju GOR UNY untuk memeriahkan acara wisuda dan memberikan selamat kepada wisudawan dan wisudawati. Selain memeriahkan wisuda, parade ini juga sebagai ajang adu chants dengan fakultas lain yang ada di UNY.

Tidak heran juga, dengan adanya parade ini banyak fakultas lain yang berbondong-bondong untuk memberikan yang terbaik dengan adu chants dan koreografi walaupun hanya sebagai sekedar memeriahkan dan memberikan selamat kepada para wisuda.

Baca juga:   Efek Ekonomi dan Sosial dari Kampanye Boikot Produk yang Mendukung Israel: Perspektif Global dan Regional

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fishipol, Argent Priadana Dewanta. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 10.00-13.30 WIB.

Dengan diadakannya kegiatan parade pelepasan wisuda ini diharapkan menjadi wadah untuk apresiasi mahasiswa FISHIPOL yang telah menempuh pendidikannya selama 4 tahun ini.

Menurut salah satu wisudawan, kegiatan parade ini sangat seru dan berharap kegiatan parade ini akan terus dilakukan dan diteruskan dari generasi ke generasi untuk wadah apresiasi terhadap mahasiswa yang sudah lulus dalam menempuh pendidikan di FISHIPOL.

Penulis: Fika Tri Subakti

TINGGALKAN KOMENTAR

Masukkan komentar Anda!
Masukkan nama Anda disini