Soal Suksesi Panglima TNI, PKB: KSAD yang Paling Senior, Ini Bisa Jadi Pertimbangan

Andika-Perkasa
Jenderal Andika Perkasa. (foto: detik/Usman Hadi)

harianpijar.com, JAKARTA – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto akan memasuki masa pensiun pada November 2021. Soal siapa yang berpeluang mengambil alih tongkat komando TNI pun masih menjadi tanda tanya.

Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi PKB, Taufiq Abdullah, menilai ketiga kepala staf di TNI layak menjadi Panglima TNI. Ketiga kepala staf saat ini, kata dia, telah menempuh jenjang karir dan syarat formal.

“Secara profesional, ketiga kepala staf layak menjadi panglima. Karena mereka telah menempuh jenjang yang dibutuhkan, baik dari sisi kepangkatan ataupun persyaratan formal untuk menduduki posisi itu,” ujar Taufiq Abdullah kepada awak media, Selasa, 15 Juni 2021, seperti dilansir dari detik.

Taufiq Abdullah mengatakan Komisi I menunggu nama calon Panglima TNI yang akan disetorkan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Komisi I akan menguji calon Panglima TNI tersebut dalam rapat di DPR.

Baca juga:   PKB Berharap Amien Rais Jadi Bagian dalam Selesaikan Persoalan Bangsa

“Tapi semua kembali kepada Presiden yang memiliki kewenangan untuk menyeleksi dan pada saatnya nanti mengangkatnya. Komisi I menunggu, karena sesuai kewenangan kami adalah setuju atau tidak setuju terhadap nama yang disampaikan Presiden,” ucapnya.

Baca juga:   Soal Reshuffle Kabinet, PKB: Sampai Hari Ini Tertutup, tapi Biasanya Ada Kejutan

Lebih lanjut, Taufiq Abdullah menerangkan bahwa sesuai UU Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI, penunjukan jabatan Panglima TNI dapat dijabat secara bergantian oleh perwira tinggi aktif dari tiap-tiap angkatan yang sedang atau pernah menjabat kepala staf angkatan.

“Tapi UU tidak memerintahkan harus bergantian. Artinya, UU memberikan kelonggaran kepada Presiden untuk mengambil keputusan sesuai pertimbangan-pertimbangan lain,” jelas Taufiq Abdullah.

“KSAD sekarang adalah yang paling senior di antara para kepala staf. Ini bisa menjadi pertimbangan Presiden. Kita tunggu saja,” pungkasnya. (ilfan/det)

TINGGALKAN KOMENTAR

Masukkan komentar Anda!
Masukkan nama Anda disini