Berbagi Masker, Mahasiswa KKN UIN Walisongo Ajak Pengunjung Pasar Patuhi Prokes

Masker
Ilustrasi Masker.

harianpijar.com, PEMALANG – Dalam rangka pencegahan dan antisipasi penyebaran COVID-19 serta mendukung anjuran pemerintah tentang protokol kesehatan (prokes) di masa pandemi, pada Sabtu, 13 Februari 2021, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Mandiri Inisiatif Terpadu UIN Walisongo Semarang Kelompok 63 melakukan pembagian masker kepada pengunjung Pasar Karangsari, Kecamatan Pulosari.

Tidak hanya membagikan masker saja, mahasiswa KKN juga mensosialisasikan pencegahan dan antisipasi penyebaran virus COVID-19. Karena dibutuhkan kerjasama dan tingkat kesadaran dari masyarakat agar pandemi cepat berakhir, dengan terus mematuhi 3 M, yaitu menggunakan masker, menjaga jarak dengan tidak berkerumun, dan selalu menjaga kebersihan dengan mencuci tangan menggunakan sabun dengan air yang mengalir.

Baca juga:   Pakar Nilai Denda Rp 50 Juta ke Habib Rizieq Tak Cukup, Satpol PP: Sanksi Sesuai Pergub

“Di tengah pandemi yang masih terjadi, kegiatan pada kesempatan kali ini bertujuan membantu memutuskan rantai penyebaran COVID-19 dan mensosialisasikan anjuran pemerintah agar selalu menerapkan protokol kesehatan di manapun berada, dengan selalu menggunakan masker, jaga jarak dan tidak bersentuhan langsung dengan pengunjungan pasar yang lainya,” ujar Koordinator Kelompok 63 Naufal Falakhi.

Baca juga:   Jokowi: Meski Sudah Divaksin, Disiplin Protokol Kesehatan Tetap Harus Dijalankan

Di masa pendemi, masker menjadi atribut paling penting yang wajib digunakan oleh masyarakat ketika beraktifitas di luar rumah.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat, biasanya orang-orang ini keluar-keluar pada males bawa masker, dengan adanya pembagian masker ini mengingatkan kembali protokol kesehatan, bahwa protokol kesehatan yang disarankan pemerintah dapat terlaksana,” kata Mozaik Luizar, salah seorang pedagang di Pasar Karangsari.

Madda Salimatul Hikmah

TINGGALKAN KOMENTAR

Masukkan komentar Anda!
Masukkan nama Anda disini