Kepala BKPM: Presiden Jokowi Kembali Undang Donald Trump ke Indonesia

jokowi-trump
Thomas Lembong, Presiden Joko Widodo mengangkat kembali undangan beliau ke Presiden Trump agar berkunjung ke Indonesia.

JAKARTA, harianpijar.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mengundang Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk datang ke Indonesia. Lain itu, undangan tersebut disampaikan melalui Duta Besar Amerika Serikat, Joseph R Donovan.

“Presiden mengangkat kembali undangan beliau ke Presiden Trump agar berkunjung ke Indonesia,” kata Kepala BKPM Thomas Lembong di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa 15 Agustus 2017 kemarin.

Lebih lanjut, ditegaskan Thomas Lembong, undangan ini adalah kelanjutan dari pertemuan Presiden Jokowi dengan Donald Trump dalam acara G20 di Hamburg, Jerman, Juli 2017 lalu. Selain itu, dua Kepala Negara itu juga bakal bertemu kembali saat acara APEC, November 2017 mendatang.

Baca juga:   Soal Polemik TWK KPK, Stafsus: Presiden Percaya MK dan MA Akan Beri Putusan Seadil-adilnya

“Ini adalah tindak lanjut pembicaraan Presiden Jokowi dengan Presiden Trump di Hamburg,” tegas Thomas Lembong.

Sementara, menurut Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan, Presiden Jokowi dan Joseph R Donovan membahas masalah kerja sama di bidang ekonomi dalam pertemuan di Istana Merdeka, Jakarta. Lain itu, kerja sama keduanya juga membahas terkait kunjungan sejumlah menteri dari Amerika ke Indonesia.

Baca juga:   Presiden PKS: Demokrasi Indonesia Putar Haluan ke Arah Otoritarianisme

“Tadi membahas beberapa hal, termasuk rencana kunjungan beberapa Menteri (Amerika) walaupun belum dapat dipastikan. Tetapi ada intensi dari Washington untuk adanya kunjungan beberapa Menteri ke Indonesia. Kemudian bagaimana kedua negara dapat meningkatkan kerja sama kedua negara di bidang ekonomi,” kata Retno Marsudi.

SUMBERMetrotvnews

TINGGALKAN KOMENTAR

Masukkan komentar Anda!
Masukkan nama Anda disini