harianpijar.com – Pemegang saham Yahoo Inc menyetujui penjualan bisnis internet intinya yang sempat tertunda kepada Verizon Communications Inc sebesar $ 4,48 miliar, pada Kamis, 8 Juni 2017.
Dimana hal tersebut telah sesuai dengan hasil awal dari rapat para pemegang saham. Yahoo mengharapkan kesepakatan itu akan ditutup pada 13 Juni 2017, seperti dilansir Reuters.
Selain itu, Yahoo juga mengatakan akan memperpanjang penawaran tender untuk membeli kembali saham hingga $ 3 miliar pada 13-16 Juni mendatang.
Penutupan kesepakatan tersebut, yang diumumkan pada Juli lalu, sebelumnya sempat tertunda karena perusahaan tersebut menilai dampak dari dua pelanggaran data yang pernah diungkapkan Yahoo tahun lalu.
Sementara itu, setelah kesepakatan bersama Verizon, Yahoo akan berganti nama menjadi Altaba, perusahaan induk yang aset utamanya akan menjadi penopang di Alibaba Group Holding Ltd dan 35,5 persen saham di Yahoo Japan Corp.