JAKARTA, harianpijar.com – Calon gubernur DKI Jakarta dengan nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), sepekan terakhir kerap mengunjungi warga Jakarta yang sedang sakit . Lain itu, dirinya beralasan ingin melihat sejauh mana program kesehatan dijalankan dan juga dilakukan untuk memetakan kesehatan warga.
“Aku lagi ngecek kan kami punya program kesehatan ketuk pintu layani dengan hati. Jadi konsep itu kenapa diciptakan kita ingin tau kesehatan setiap penduduk mana yang rawan dan mana yang bahaya,” kata Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Jalan Talang, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat 17 Maret 2017.
Lebih lanjut, menurut Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), dirinya juga memberikan pemahaman kepada warga secara langsung mengenai fasilitas kesehatan yang berhak didapat warga Jakarta dengan menggandeng dasa wisma.
Menurutnya, dasa wisma adalah kelompok ibu berasal dari 10 rumah yang bertetangga. Kegiatannya diarahkan pada peningkatan kesehatan keluarga.
“Yang kedua, kami ingin orang-orang ekonomi lemah tidak menghabiskan uang untuk datang ke rumah sakit. Jadi biar dokter yang hadir untuk ngecek. Kami juga punya dasa wisma. Kami kombinasi dasa wisma itu,” jelas mantan Bupati Belitung Timur itu.
Lebih lanjut, dikatakan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Jumat pagi dirinya juga menjenguk seorang warga yang sedang sakit. Dirinya menemukan yang kurang mendapatkan sosialisasi tentang fasilitas kesehatan dari pemrov.
“Jadi banyak juga masyarakat salah paham. Dia cuci darah pakai rumah sakit swasta. Dia beli vitamin macam-macam ya harus bayar. Mereka gak tahu kalau (RSUD) Tarakan ada cuci darah, (RSUD) Cengkareng ada cuci darah gratis,” tandas Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).