Titiek Soeharto: Tak Merasa Melanggar Aturan Partai, Orang Takut Tuhan Ditakut-takuti

Titiek Soeharto, dirinya yakin pilihannya tidak salah meski melenceng dari kesepakatan partai yang mengusung Ahok-Djarot, dirinya memilih sesuai keyakinan yang dianut.

JAKARTA, harianpijar.com – Wakil Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Siti Hediati Hariyadi (Titiek Soeharto-red) merasa dukungannya terhadap calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Anies-Sandi sama sekali bukan masalah. Lain itu, dirinya memiliki hak memilih pasangan mana pun yang menurutnya baik.

“Saya rasa tidak ada yang saya langgar. Saya pribadi mendukung pasangan dan menurut agama saya baik,” kata Titiek Soeharto, di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis 2 Maret 2017.

Baca juga:   Andre Rosiade: Gerindra Akan Ajukan Ahmad Muzani Jadi Ketua MPR

Menurut Titiek Soeharto, dirinya sama sekali tidak mengajak siapa pun dalam partai untuk ikut mendukung rival Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat itu. Selain itu, dirinya juga tidak menggunakan atribut partai saat menyatakan dukungan kepada pasangan yang tidak diusung Partai Golkar.

“Salahnya di mana?” tegas Titiek Soeharto.

Lebih lanjut, juga dikatakan Titiek Soeharto, dirinya yakin pilihannya tidak salah meski melenceng dari kesepakatan partai yang mengusung Ahok-Djarot. Lain itu, dirinya memilih sesuai keyakinan yang dianut.

Baca juga:   Mengaku Dipaksa Pilih Anies-Sandi Jika Jenazah Ibu Mertua Mau Dishalatkan

Selanjutnya, Titiek Soeharto juga menjelaskan, dirinya juga tidak mempersoalkan partai yang menyesalkan langkahnya. Namun, dirinya tidak gentar mesti dituding melanggar AD/ART partai. “Masa orang takut Tuhan, ditakut-takuti,”  jelas Titiek Soeharto.

Seperti diberitakan, Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto memastikan Titiek Soeharto akan berikan sanksi sesuai AD/ART. Dirinya telah memerintahkan kader di bidang kepartaian dan organisasi untuk meminta penjelasan pada Titiek Soeharto.

SUMBERMetrotvnews.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Masukkan komentar Anda!
Masukkan nama Anda disini