Latihan Tempur, Hawk 100/200 TNI AU Gunakan Peluru Kendali AGM-65 Maverick

hawk-100-200-tni-au
Hawk 100/200 dari Skadron Udara 12 Black Panther TNI AU yang bermarkas di Pangkalan Udara Utama Roesmin Nurjadin, Pekanbaru, Riau.

harianpijar.com – Peluru kendali AGM-65 Maverick digunakan oleh lima unit jet tempur Hawk 100/200 dari Skadron Udara 12 Black Panther TNI AU yang bermarkas di Pangkalan Udara Utama Roesmin Nurjadin, Pekanbaru, Riau, saat menggelar latihan tempur.

Letnan Kolonel Penerbang Dedy Suprianto, Komandan Skadron Udara 12 TNI AU, di Pekanbaru, Minggu, mengatakan latihan tempur itu dilakukan di Pangkalan Udara TNI AU Sultan Iskandar Muda, Banda Aceh, Provinsi Aceh.

Baca juga:   Bawa Bantuan untuk Rohingya, 2 Pesawat Hercules TNI AU Tiba di Bangladesh

“Tujuan utama latihan ini adalah meningkatkan kesiapsiagaan serta kemampuan penerbang dalam melaksanakan operasi penerbangan menggunakan rudal Maverick,” kata Dedy.

Ia juga mengatakan, terdapat 61 personel terdiri dari penerbang, teknisi dan pendukung yang terlibat dalam latihan tersebut.

Lain itu, Sebelum melepas Skadron Udara 12 TNI AU, Kolonel Penerbang Radar Soeharsono, Komandan Wing Udara 6 TNI AU, menegaskan semua personel harus mengutamakan keselamatan dan keamanan misi, peralatan, dan personel.

Baca juga:   Tangis Haru Prabowo Saat Disambut Penerbang Jet Tempur: Saya Bangga Sama Kalian

“Sehingga latihan dapat terlaksana dengan baik, aman, lancar dan tanpa kendala hingga nantinya kembali ke pangkalan,” kata Komandan Wing Udara 6 TNI AU ini.

Sementara itu, latihan ulang juga akan mengikutsertakan dua unit pesawat C-130 Hercules TNI AU dan dijadwalkan akan berlangsung hingga 24 Februari 2017 mendatang.

SUMBERANTARANews

TINGGALKAN KOMENTAR

Masukkan komentar Anda!
Masukkan nama Anda disini